Bagi para penggemar sepak bola jangan lupa untuk menyasikkan Timnas Merah Putih akan berlaga menghadapi Turkmennistan di laga leg kedua Kualifikasi pra-Piala Dunia pada 28 Juli mendatang.
para penonton yang ingin menyaksikan timnas berlaga sudah memadati lokasi pembelian tiket satu jam sebelum loket dibuka.
Saat ini memasuki pukul 11.00 WIB, jumlah pengantre tiket kira-kira sudah mencapai ratusan orang.
“Kami sebagai suporter akan selalu berusaha menyaksikan dan mendukung langsung timnas Merah Putih berlaga,” ujar salah seorang pembeli tiket Ferry sesuai membeli tiket.
Bagi para penonton yang ingin membeli tiket diwajibkan membawa identitas asli dan fotokopi (KTP, SIM, Kartu Pelajar/Mahasiswa). Kemudian identitas asli ditunjukkan pada petugas loket.
Sedangkan, suasana loket pembelian tiket di tiga tempat lainnya yakni Pintu III, Pintu IV, dan Pintu VI masih sepi.
Jumlah dan Harga Tiket Pertandingan Indonesia Melawan Turkmenistan:
Kategori VVIP Rp. 500.000 200 lembar
Kategori VIP Barat Rp. 250.000 1600 lembar
Kategori VIP Timur Rp150.000 1.750 lembar
Kategori I Rp. 100.000 8.950 lembar
Kategori II Rp. 50.000 7000 lembar
Kategori III Rp. 30.000 1 2.500 lembar